Skip to main content

Mau UANG?? Kirim artikel yang berkaitan dengan niche Blog Info Corner DISINI. Artikel/tulisan yang disetujui akan dapat imbalan uang, atau dapat ditukar dengan pemberian Backlink Nofollow dari Kami.

×

Sebagus Apa Sharp Aquos Sense 4 Plus? Temukan Jawabannya Disini!

Sebagus Apa Sharp Aquos Sense 4 Plus? Temukan Jawabannya Disini!
Sharp Aquos Sense 4 Plus

Sebagus Apa Sharp Aquos Sense 4 Plus? Temukan Jawabannya Disini!

Sharp merupakan salah satu perusahaan asal Jepang yang ikut serta dalam meramaikan pasar elektronik Indonesia, tidak terkecuali untuk ponsel. Akhir bulan Januari silam, pihaknya kembali mengenalkan ponsel terbaru yang bernama Sharp Aquos Sense 4 Plus.

Ponsel ini dikeluarkan setelah pendahulunya, Sharp Aquos Zero 2 keluar pada bulan Mei 2020 silam. Hadir sebagai ponsel mid-range, harga yang ditawarkan cukup tinggi dan ini sebanding dengan fasilitas yang ditawarkan oleh ponsel buatan asli Jepang ini.

TOC / Daftar Isi

BACA JUGA: Review OPPO X 2021: Spesifikasi, Fitur dan Harga

Review Sharp Aquos Sense 4 Plus

1. Body Ponsel

Bentuk dari body ponsel ini tidak jauh berbeda dengan ponsel flagship pada umumnya. Dari segi tampilan, tidak ada yang istimewa dari ponsel ini dan penempatan tombolnya juga sama seperti kebanyakan. Namun yang menarik disini adalah pada bagian belakangnya.

Pada bagian belakang ponsel tentunya terdapat kamera utama. Empat kamera yang dimiliki ini memiliki desain yang berbeda dibandingkan yang lain. Umumnya ketika ponsel memiliki quad camera, desainnya biasanya akan menurun sesuai dengan resolusinya.

Pada Sharp AS 4 Plus ini tidak demikian, bentuknya sengaja dibuat kotak. Jika diperhatikan secara rinci, masing-masing lensanya memiliki ukuran yang berbeda sesuai dengan fungsinya. Bodynya terbuat dari bahan plastik dan membuatnya ringan digenggam.

Back to Content ↑

2. Layar

Meskipun hadir sebagai ponsel kelas menengah, display layar yang digunakan masih menggunakan teknologi IPS. Ini menjadi salah satu pertimbangan atau penilaian penting. Meskipun demikian, ukuran layarnya mencapai 6.7 inch, sehingga membuatnya nyaman digunakan untuk bermain game sekalipun.

Keamanan layarnya juga sudah terjamin karena sudah terpasang proteksi dari Corning Gorilla Glass 3. Fitur menarik yang bisa ditemukan pada display layarnya adalah dilengkapi dengan 90hz display for smoothness yang akan membuat tampilan gambar menjadi lebih halus.

Back to Content ↑

3. SIM

Kebutuhan pengguna akan internet sangatlah tinggi, oleh karena itulah ponsel ini sudah mendukung penggunaan dual SIM card. Namun perlu dicatat, bahwa dual SIM ini mendukung jaringan 4G jika keduanya stand by atau aktif seluruhnya.

Bisa juga jika salah satunya ditempati kartu SIM dan slot satunya digunakan untuk microSD. Tidak adanya slot khusus microSD ini juga menjadi catatan khusus bagi Anda yang membutuhkan dual SIM dan microSD sekaligus.

Back to Content ↑

4. Performa HP

Dapur utama Sharp Aquos Sense 4 Plus ini ditanami oleh processor Qualcomm Snapdragon 720G (8nm) dengan fitur Elite Gaming. Ini berarti dengan processor ini, Anda bisa memainkan game tanpa kendala lag karena sudah mengusung konsep Gaming UI.

Sektor grafisnya didukung oleh GPU Adreno 618 yang sudah jelas akan memberikan pengalaman penampilan grafis yang memukau. Kinerjanya semakin mantap dengan dukungan CPU Octa-core yang kecepatannya mencapai 2.3 GHz.

RAM ponsel ini juga tergolong besar dan hanya terdapat satu variasi saja, yaitu 8GB. Dengan RAM 8GB dan komponen pendukung lainnya, tentunya proses bermain game semakin nyaman dan bisa memainkan variasi game lainnya.

Back to Content ↑

5. Kamera

Seperti yang telah disinggung diawal bahwa ponsel ini memiliki quad camera atau 4 kamera utama. Kamera utamanya memiliki resolusi 48 MP, sedangkan kamera sekundernya memiliki resolusi 5MP yang dilengkapi dengan fitur ultrawide.

Fitur ultrawide ini sangat penting pada kamera karena digunakan untuk menjangkau wilayah secara lebih luas lagi. Salah satu daya tarik dari sektor kameranya adalah dukungan fitur depth dan macro camera yang akan menghasilkan foto maupun video dengan kualitas lebih baik.

Baik pada depth dan macro camera, keduanya memiliki resolusi yang sama, yaitu 1.9 MP. Meskipun tidak terlalu besar, namun hasilnya jauh lebih bagus dibandingkan ponsel yang tidak memiliki kedua fitur ini. Bahkan untuk pemotretan objek kecil pun bisa menghasilkan kualitas yang tajam.

Kamera depannya juga tidak bisa dianggap sebelah mata karena memiliki sensor depth camera juga. Pada kamera utamanya memiliki resolusi 8MP dan sensor depth camera memiliki resolusi 1.9 MP. Dengan resolusi yang tidak terlalu besar, hasil fotonya bisa dikatakan sudah cukup.

Back to Content ↑

6. Ketahanan Debu dan Air

Sharp Aquos Sense 4 Plus ini telah memiliki sertifikat IPX5/IPX8 dan IP6X. Kedua sertifikasi ini menunjukkan bahwa ponsel ini memiliki ketahanan yang baik terhadap debu dan percikan air. Kemampuan ini menjadi salah satu penilaian tambah terhadap flagship kelas menengah.

Belum diketahui secara pasti berapa jarak dan waktu maksimal ponsel ini dapat bertahan di kedalaman air. Namun berdasarkan yang sudah-sudah, ponsel yang memiliki sertifikasi tersebut mampu bertahan di kedalaman air sekitar 1-1.5 meter dengan durasi 15-30 menit.

Back to Content ↑

7. Baterai

Berbicara soal baterai, kapasitas yang ditawarkan bisa dibilang tidak terlalu besar, yaitu hanya 4120 mAh saja untuk sekelas ponsel kelas menengah ini. Dengan kapasitas yang tidak terlalu besar ini, jika digunakan untuk produktivitas yang tinggi, maka tidak bisa bertahan 1 hari lebih.

Apabila Anda menggunakannya untuk bermain game, media sosial dan sebagainya, ponsel ini hanya mampu bertahan sekitar 12-15 jam saja. Berbeda lagi jika digunakan untuk aktivitas yang tidak terlalu banyak, yaitu sekedar membalas pesan saja, maka bisa bertahan lebih lama.

Ponsel keluaran dari Sharp ini memang dibekali oleh fast charging, hanya saja waktu yang dibutuhkan masih kalah dibandingkan kompetitornya. Ini menjadi catatan tersendiri, terutama bagi Anda yang memang sejak dulu menyukai fitur fast charging dalam waktu 1 jam saja.

Back to Content ↑

8. Harga

Dengan spesifikasi dan kelebihan yang dimiliki, Sharp Aquos Sense 4 Plus ini memiliki rate harga sekitar Rp. 4.500.000,00. Bagi beberapa orang, harga tersebut mungkin terlalu mahal dengan spesifikasi yang dimiliki. Sedangkan beberapa lainnya menganggap hal ini wajar terjadi.

Beberapa hal yang membuatnya memiliki harga tersebut adalah sertifikasi ketahanan terhadap air dan debu. Sertifikasi ini tidak semua ponsel kelas menengah memilikinya, sedangkan untuk Sharp ini telah memiliki keduanya sekaligus.

Back to Content ↑

Kekurangan Aquos Sense 4 Plus

1. Kapasitas Baterai Kecil

Dengan kapasitas baterai yang dimiliki, bisa dibilang masih dalam ukuran kecil dan biasanya digunakan untuk ponsel entry level. Baterai yang kecil dan lumayan cukup boros ketika digunakan untuk berbagai macam aktivitas ini menjadi salah satu kekurangan yang patut diperhatikan.

Back to Content ↑

2. Hasil Rekaman Video Kurang Baik

Berbicara soal kualitas kamera, hasil fotografinya memang bisa dibilang sudah bagus. Namun jika digunakan untuk merekam hingga kualitas 1080p, hasilnya kurang bagus. Bahkan ketika digunakan untuk merekam mini vlog, videonya memiliki fokus yang kurang responsif.

Terlebih ponsel ini belum mendukung fitur stabilitas pada kameranya sehingga hasil rekaman videonya masih banyak goyang. Ini sangat berbeda jauh jika dibandingkan dengan kompetitor lain yang memiliki spesifikasi dan harga yang tidak jauh berbeda.

Back to Content ↑

3. Belum Mendukung NFC

Bagi yang berharap bahwa ponsel ini memiliki fitur NFC, maka harus mengubur harapan tersebut. Pasalnya Sharp Aquos Sense 4 Plus ini belum memiliki fitur tersebut. Padahal kompetitor dengan spek 11-12 beberapa sudah memiliki fasilitas NFC.

Back to Content ↑

Spesifikasi Lengkap Sharp Aquos Sense 4 Plus

  • Jaringan Internet: 2G, 3G, 4G
  • Dimensi: 166 x 78 x 8.8 mm
  • Berat: 196 gr
  • SIM: Dual SIM (tipe Nano-SIM)
  • Type Layar: IPS
  • Ukuran Layar: 6.7 inch
  • Resolusi: 1080x2400 px
  • Sistem Operasi: Android 10
  • Processor: Qualcomm Snapdragon 720G Alt Elite Gaming
  • CPU: Octa-core (2 × 2.3 Kryo GHz 465 Golden & 6 x 1.8 Kryo GHz 465 silver)
  • GPU: Adreno 618
  • MicroSD: Ada, hingga 1TB
  • RAM/Internal: 8GB/128GB
  • Kamera Utama:
    • 48 MP
    • 5 MP (ultrawide)
    • 1.9 MP (depth)
    • 1.9 MP (macro)
  • Kamera Depan:
    • 8 MP
    • 1.9 MP (depth)
  • Audio Jack 3.5 mm: Ada
  • Bluetooth: 5.1
  • WLAN: Wi-Fi 802.11
  • GPS: Ada dengan fitur dual A-GPS, GALILEO, GLONASS, BDS
  • NFC: -
  • Radio: -
  • Type USB: USB Type 2.0
  • Baterai: Non-removable 4120 mAh
  • Pilihan Warna: Hitam

Back to Content ↑

Dengan kualitas ponsel dan harga yang ditawarkan, bisa dibilang Sharp Aquos Sense 4 Plus ini tetap memiliki nilai plus dan minus. Bagi yang merasa cukup dengan kualitas yang ditawarkan, tidak ada salahnya untuk mencoba salah satu produk Jepang ini. Sekian, Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat!